primaku
Mitra resmi kami:
idaikemenkes
Unduh PrimaKu di:
playstoreappstore

Sebelum Memberikan si Kecil MPASI, Perhatikan Dulu 5 Hal Ini!

Author: Dhia Priyanka

Editor: dr. Dini Astuti Mirasanti, Sp.A

Topik: MPASI, Tips

ASI merupakan nutrisi utama yang dibutuhkan bayi. Namun, memasuki usia 6 bulan, memberikan ASI saja tidaklah cukup. Di usia ini, bayi tumbuh dengan pesat, sehingga membutuhkan nutrisi tambahan dari makanan pendamping ASI atau MPASI. Nah, sebelum memberikan si Kecil MPASI, MomDad perlu memperhatikan beberapa hal agar nutrisinya terpenuhi. Apa saja?

Kesiapan Bayi

persiapan MPASI_1.jpg

Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia, salah satu tanda bayi sudah bisa diberikan MPASI adalah ketika ia sudah bisa mengangkat kepalanya sendiri. Selain itu, pastikan bayi juga sudah bisa menahan lehernya tanpa harus bersandar atau dibantu. Jika leher dan kepala sudah tegak, bayi pun bisa menjaga keseimbangan tubuhnya saat makan.

Tanda selanjutnya yang bisa dijadikan acuan untuk memberikan MPASI adalah ketika si Kecil sudah bisa duduk sendiri maupun dibantu MomDad. Akan lebih baik jika sudah bisa duduk sendiri karena ia sudah bisa menjaga keseimbangan tubuh, serta bisa meraih benda di sekitarnya.

MPASI harus Adekuat 

persiapan MPASI_2.jpg

MPASI harus memenuhi nutrisi bayi, baik makronutrien (karbohidrat, lemak, protein) serta mikronutrien berupa vitamin dan mineral seperti zat besi, vitamin A, B, kalsium, dan lain sebagainya. Gimana sih cara memastikan MPASI yang diberikan adekuat? Nah, MomDad bisa lihat secara kualitas dan kuantitas. Kuantitas bisa tergantung pada usia, bagaimana teksturnya, frekuensi, dan jumlahnya per kali makan. Sementara kualitas, maka MomDad harus memperhatikan protein, terutama protein hewani yang dapat mencegah stunting

Berikut rumus dasar MPASI adekuat yang bisa MomDad terapkan:

  • Prioritaskan protein 10-15% dari total kebutuhan kalori.
  • Sumber karbohidrat antara 35-55% dari kebutuhan kalori.
  • Sumber lemak 30-45% dari total kebutuhan kalori.
  • Sayur atau buah sifatnya hanya sebagai pengenalan. Jadi, MomDad bisa memberikannya sedikit saja, jangan terlalu banyak.

Buat Jadwal Menu MPASI

Persiapan MPASI_4.jpg

Menentukan menu MPASI mungkin menjadi salah satu tantangan untuk para orang tua. Khawatir si Kecil bosan atau bahkan tidak suka dengan makanannya. Oleh karena itu, MomDad perlu membuat berbagai menu MPASI agar si Kecil tidak bosan. Sebaiknya, buat jadwal menu MPASI untuk seminggu ke depan untuk memudahkan MomDad saat menyiapkan MPASI, ya.

Terapkan Responsive Feeding

persiapan MPASI_5.jpg

Orang tua bertugas menyediakan makanan yang sehat, bergizi dan bervariasi (what to eat), mengatur jadwal makan (when to eat), dan tempat makan (where to eat). Namun, anaklah yang menentukan seberapa banyak yang ia mau makan (how much). Di sini, responsive feeding sangat perlu diterapkan, dengan melihat sinyal lapar dan kenyang anak.

Perhatikan Tekstur

Persiapan MPASI_3.jpg

Pastikan tekstur makanan sesuai dengan tingkat kemampuan makan anak. mulailah dengan tekstur makanan yang lembut dan mudah dikunyah, seperti bubur halus, pure, atau makanan tumbukan, dan secara perlahan tambahkan makanan dengan tekstur yang lebih keras dan bervariasi.

persiapan MPASI_6 (1).jpg

Nah, untuk mengenalkan si Kecil MPASI yang lezat, kaya nutrisi, serta sesuai tekstur, MomDad dapat memberikan SUN Bubur Bayi Pisang Susu! Bubur sereal susu untuk bayi usia 6 bulan ke atas ini, hadir dengan tekstur lembut, sesuai dengan kebutuhan bayi usia 6 bulan dan mengandung gizi lengkap seimbang, di antaranya:

  • Tinggi protein, diperkaya 11 vitamin dan 6 mineral
  • Tinggi zat besi, yang diperlukan untuk membawa nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh, dukung tumbuh kembang optimal
  • Tinggi zink, magnesium dan vitamin D untuk pertumbuhan optimal
  • Mengandung DHA dan Kolin
  • Dibuat dari bahan alami sehingga aman dan tanpa pengawet

persiapan MPASI_7.jpg

Tertarik ingin memberikan SUN Bubur Bayi Pisang Susu atau varian SUN lainnya sebagai tahapan awal MPASI si Kecil? Produk ini bisa MomDad dapatkan melalui e-commerce, Indomaret dan Alfamart

Referensi:

  • Yuliarti K. Apa yang perlu ibu ketahui tentang MPASI. Jakarta: Badan Penerbit Ikatan Dokter Anak Indonesia. 2017
  • Instagram Live PrimaKu & IDAI, Hari Gizi Nasional 2023 “Cegah Stunting dengan Protein Hewani” bersama dr. Lucyana Alim Santoso, Sp.A sebagai moderator & Dr. dr. Meta Herdiana Hanindita, Sp.A(K) sebagai narasumber.
  • Rekomendasi praktik pemberian makan berbasis bukti pada bayi dan balita di Indonesia untuk mencegah malnutrisi. UKK Nutrisi dan Penyakit Metabolik Ikatan Dokter Anak Indonesia. 2015

familyfamily
Baca artikel tumbuh kembang anak di PrimaKu!
Unduh sekarang
playstoreappstore
Rekomendasi Artikel
Lihat semua
cover
Menjelajah Sebelum Berjalan
6 Feb 2018
cover
Supaya Lancar, Ini yang Perlu Mom Tahu Sebelum Melakukan Pom...
29 Mar 2022
cover
Bayi Diberikan MPASI sebelum Usia 6 Bulan, Bolehkah?
19 Apr 2022
cover
Ternyata Ini Manfaat Membacakan Dongeng Sebelum Tidur untuk ...
1 Mei 2022
cover
Penting Diketahui, Ini Kondisi Pasien Hepatitis Akut Misteri...
19 Mei 2022
cover
Persiapan yang Perlu Dilakukan Sebelum Melakukan Inisiasi Me...
20 Mei 2022
cover
Sebelum Imunisasi Rotavirus, yuk Cek Jadwalnya Dulu, MomDad!
24 Mei 2022
cover
Bersiap Menyambut Anak Pertama? Ini Tips Mengelola Keuangan...
9 Jul 2022
cover
Do's & Don'ts sebelum Adik Lahir untuk Cegah Sibling Rivalry
30 Jul 2022
cover
Bukan Liburan Biasa, Ini Manfaat Babymoon sebelum Mom Melahi...
7 Agu 2022
cover
Sebelum Putuskan Donor ASI, Perhatikan Dulu Syarat Berikut I...
2 Sep 2022
cover
Sebelum Berjalan, Ajarkan Bayi Bergerak dengan Cara Ini!
16 Des 2022
cover
Ini Tahapan Tumbuh Kembang Bayi sebelum Bisa Duduk Mandiri
20 Mar 2023
cover
MomDad Siap Mudik? Pastikan Hal Ini sebelum Tinggalkan Rumah...
13 Apr 2023
cover
Dongeng sebelum Tidur, Kisah Rusa yang Sombong
6 Mei 2023
cover
Mengenal Fimosis, Kelainan Penis pada Bayi Laki-Laki sebelum...
9 Nov 2023
cover
Sebelum Ibadah Umroh, Pastikan MomDad Mendapatkan Vaksin Ini...
16 Mar 2024
cover
Anak Dianiaya Suster, Ikuti Tips Aman Ini sebelum Hire Baby ...
2 Apr 2024
cover
Jangan Diabaikan, Perhatikan 5 Hal Ini sebelum Anak Vaksin!
6 Mei 2024
primaku
Aplikasi tumbuh kembang anak Indonesia. Didukung penuh oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)
Mitra resmi kami:
idaikemenkes
Unduh PrimaKu
playstoreappstore
© 2023 All rights reserved PRIMAKU, Indonesia
Cari kami di: