primaku
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu di:
playstoreappstore

Mempersiapkan Anak Liburan

Author:

Topik: bayi, Pra-sekolah

MEMPERSIAPKAN ANAK LIBURAN

 

TIDAK terasa liburan anak sudah dekat, beberapa keluarga sudah mempersiapkan rencana liburan untuk keluarga. Berbagai tempat liburan yang ada, masing-masing memiliki keunikan tersendiri, juga bagi anak. Masa liburan adalah masa yang paling ditunggu-tunggu oleh sebagian besar anak, bukan berarti masa liburan bebas dari segala macam peraturan yang sudah dijalankan oleh orangtua. Sebaiknya segala kebutuhan anak tetap terpenuhi  dengan optimal, tetapi ada sedikit modifikasi yang dapat dilakukan, tergantung tempat dan suasana tempat liburan.

Pertama yang perlu diperhatikan adalah menyesuaikan jadwal perjalanan dengan jadwal harian anak. Jika naik pesawat jarak jauh, sebaiknya cari penerbangan langsung. Usahakan memilih jadwal terbang di waktu anak tidur atau menyusui. Untuk anak lebih besar, usakan duduk dekat jendela. Usahakan tiba di bandara lebih awal sehingga Anda tak terburu-buru. Hal ini juga berlaku, Jika Anda berpergian naik kereta. Bila naik mobil, buat ruang tertentu agar anak bisa tidur.

Pilih bahan pakaian anak yang menyerap keringat, seperti katun. Jangan lupa membawa jaket. Sediakan tas khusus untuk baju-bajunya. Bawa juga tas kecil yang berisi obat-obatan untuknya. Beberapa obat yang perlu disediakan, yaitu obat penurun demam, obat batuk, obat pilek, oralit, obat luka (yodine povidone dan plester), minyak telon atau minyak kayu putih. Mintalah obat-obat tersebut ke dokter sebelum bepergian. Untuk anak yang mengkonsumsi obat tertentu secara teratur, pastikan tidak lupa membawa obat-obat tersebut.

Selain itu, dalam tas lain dapat dimasukkan susu bubuk atau susu dalam kotak, makanan kecil favoritnya, buku gambar dank rayon, serta mainan atau boneka kesayangannya. Jika anak Anda sudah besar, biarkan ia membawa tasnya sendiri. Biasanya, perhatian anak bisa teralihkan jika membawa mainan mereka. Jangan lupa membawa cemilan favorit anak. Siapkan satu tas kecil khusus yang berisi makanan atau minuman ringan untuknya.

Saat waktunya anak tidur, sebaiknya Anda beristirahat juga. Waktunya dia makan, Anda berhenti dulu untuk makan. Jika tidak, anak Anda bisa rewel sepanjang hari, bahkan mudah sakit. Bila anak mulai gelisah, Anda dapat mampir di rest area. Biarkan dia bermain dan berlari-lari di sekitar tempat istirahat. Biasanya dia rewel karena otot-otot badannya kaku.

Hal lain yang penting diperhatikan adalah asupan makanan. Idealnya anak tetap mendapat asupan seperti di rumah, tetapi selama perjalanan banyak kendala yang dijumpai. Supaya anak tetap sehat dan tidak makan yang berlebihan, penting diperhatikan kecukupan kebutuhan kalori sesuai dengan umur anak dan memperhatikan ativitas anak selama berlibur. Masukkan cukup sayur, buah, dan air putih dalam pilihan menu saat menikmati wisata kuliner bersama keluarga. Minuman dingin yang manis boleh diberikan, tetapi batasi jangan berlebihan, cukup satu porsi dalam sehari. Berikan anak agar lebih banyak minum air putih.

Selain itu, aktivitas fisik juga perlu dilakukan, walaupun kegiatan nonton Tv atau film pasti sangat diminati oleh anak. Batasi anak duduk terlalu lama sambil menonton TV, ajak bermain di halaman, lakukan aktivitas bersama seluruh keluarga, seperti naik sepeda, renang, bermain bola atau futsal. Setelah beraktivitas, tetap diperlukan istirahat atau tidur yang baik. Usahakan anak mendapatkan kebutuhan tidur sesuai usia anak, atau minimal selama 8 – 10 jam dalam sehari. Dengan tetap memperhatikan kebutuhan asupan makanan, aktivitas bermain, istirahat, dan tidur pastinya liburan Anda akan menjadi kenangan terindah bagi anak-anak.

 

Penulis : Rini Sekartini

Ikatan Dokter Anak Indonesia

Artikel pernah dimuat di harian kompas, kolom klasika, tanggal 23 Juni 2013

familyfamily
Baca artikel tumbuh kembang anak di PrimaKu!
Unduh sekarang
playstoreappstore
Rekomendasi Artikel
Lihat semua
cover
Tips Mempersiapkan Mudik pada Anak
29 Jan 2018
cover
Mempersiapkan Anak Berpuasa
28 Feb 2018
cover
Tips yang Perlu MomDad Lakukan dalam Mempersiapkan MPASI Per...
13 Mei 2022
cover
Tips Mempersiapkan Keuangan yang Perlu Diperhatikan bagi Ora...
19 Jun 2022
cover
5 Cara Praktis Mempersiapkan MPASI untuk si Kecil
12 Jan 2023
primaku
Aplikasi tumbuh kembang anak Indonesia. Didukung penuh oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu
playstoreappstore
© 2023 All rights reserved PRIMAKU, Indonesia
Cari kami di: