Meta PixelKukis Keju<!-- --> | Articles | <!-- -->PrimaKu - Pelopor Aplikasi Tumbuh Kembang Anak di Indonesia

Kukis Keju

Author: TIm PrimaKu

11 Agu 2022

Topik: 45 menit, Resep MPASI, 9-11 bulan, Camilan

Kategori
Camilan
Waktu memasak30 - 45 menit
Usia
9-11 bulan
Porsi5 porsi
Fun factsKeju merupakan sumber kalsium, lemak dan protein bagi tubuh. Selain itu, keju Cheddar merupakan sumber vitamin K2 yang baik dan bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung. 
Kandungan per porsi

155 kkal energi

1,7 gram karbohidrat

15,6 gram lemak

2,8  gram protein

0,2 mg zat besi

0,4 mg seng

Bahan:

  • 80 g tepung terigu serbaguna
  • 1 sdm tepung maizena
  • 75 g mentega
  • 50 g keju, parut halus

Cara membuat:

  • Kocok mentega dengan pengocok telur manual hingga bewarna kuning pucat.
  • Masukkan keju parut. Aduk rata dengan spatula.
  • Masukkan tepung terigu dan maizena. Aduk hingga rata. Bulatkan adonan dan simpan di lemari pendingin selama 30 menit.
  • Keluarkan adonan. Bentuk sesuai selera, lalu tata di loyang.
  • Panggang di oven dengan suhu 150-160°C selama 30 menit atau hingga matang.
  • Keluarkan dari oven dan dinginkan. Sajikan.
Referensi: Menu MPASI 911 6-24 Bulan ke Atas oleh Safira Devina, dr. Conny Tanjung Sp.A(K) & dr. Titis Prawitasari Sp.A(K):  Bunny & Monky
Ilustrasi foto: Baby Food Ideas