primaku
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu di:
playstoreappstore

Anak Susah Tidur, Mungkin Ini Penyebabnya!

Author: Fitri Permata

Editor: dr. Dini Astuti Mirasanti, Sp.A

Topik: Sleep Anxiety

Sleep anxiety adalah istilah yang mengacu pada perasaan cemas atau ketidaknyamanan yang muncul seputar tidur atau saat memasuki waktu tidur. Tak hanya orang dewasa, anak-anak juga bisa mengalami sleep anxiety, meskipun dalam tingkat yang berbeda. Anxiety atau kecemasan merupakan salah satu penyebab anak sulit jatuh tertidur maupun tertidur sepanjang malam. Kebanyakan anak tidak dapat menyebutkan apa yang menyebabkan mereka cemas, namun ada pula anak yang memang di siang harinya pun mengalami kecemasan.

BeFunky-collage - 2023-08-18T104607.417.jpg

Anak dengan sleep anxiety cenderung sulit untuk jatuh tidur maupun terbangun di tengah malam dan sulit jatuh tertidur kembali karena merasa takut atau cemas akan sesuatu. Umumnya, hal ini disebabkan karena cerita atau tayangan menyeramkan yang pernah dilihat oleh anak.

Untuk mengatasi sleep anxiety pada anak, MomDad dapat mencoba tips berikut:

  • Yakinkan anak bahwa perasaan takut yang dirasakan adalah sesuatu yang wajar.
  • Hindari cerita maupun tayangan yang mungkin dapat memicu kecemasan atau ketakutan anak.
  • Bacakan cerita mengenai keberanian seseorang maupun orang yang dapat melawan rasa takutnya.
  • Ajarkan anak untuk berpikir positif.
  • Ajarkan anak cara relaksasi, seperti membayangkan awan mendorong rasa takutnya atau menggambar hal menyenangkan yang ia suka.

Apabila masalah tidur menetap hingga menyebabkan anak kelelahan di pagi hari, tidak fokus, mudah marah karena mengantuk, sulit bangun untuk ke sekolah, segeralah berkonsultasi dengan dokter.

Referensi:



familyfamily
Baca artikel tumbuh kembang anak di PrimaKu!
Unduh sekarang
playstoreappstore
Rekomendasi Artikel
Lihat semua
primaku
Aplikasi tumbuh kembang anak Indonesia. Didukung penuh oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu
playstoreappstore
© 2023 All rights reserved PRIMAKU, Indonesia
Cari kami di: