Meta PixelStimulasi Bayi Usia 6-9 Bulan: Memperkenalkan Kosa Kata<!-- --> | Articles | <!-- -->PrimaKu - Pelopor Aplikasi Tumbuh Kembang Anak di Indonesia

Stimulasi Bayi Usia 6-9 Bulan: Memperkenalkan Kosa Kata

Author: Tim PrimaKu

2 Mar 2023

Topik: 6-9 bulan, Stimulasi, Stimulasi Perkembangan, Bahasa

Nama Kegiatan

Memperkenalkan Kosa Kata
Usia6-9 bulan
Ranah PerkembanganAspek bahasa

Cara Bermain:

  • Dalam menstimulasi aspek bahasa sepanjang usia, MomDad tetap perlu sering-sering mangajak si Kecil berbicara. Saat berbicara, pastikan tidak menggunakan bahasa bayi, melainkan dengan bahasa yang benar, seperti sebut kucing dengan sebutan kucing, bukan pus atau meong, susu bukan cucu).
  • Meskipun si Kecil terkesan belum terlalu memahami, namun bila ia terus terpapar dan mendengar kata-kata, kemampuan berbahasanya akan meningkat. 
  • Intonasi nada berperan penting. Bicaralah dengan antusias, bermelodi, serta menggunakan bahasa tubuh dan ekspresi wajah yang heboh.

Referensi: Panduan Tumbuh Kembang dan Stimulasi Anak Usia 0 - 5 Tahun oleh Rumah Dandelion