Kategori | Makanan utama |
Waktu memasak | 20 - 30 menit |
Usia | 9-11 bulan |
Porsi | 2 |
Fun fact | Selain menutrisi otak, ikan kakap juga membantu memelihara kesehatan gigi karena mengandung kalsium yang tinggi. |
Kandungan per porsi | 159,25 kkal energi 10,45 gr protein 1,15 gr lemak 26,8 gr karbohidrat |
Bahan:
- 4 sdm beras, cuci bersih
- 400 ml kaldu ikan/air
- 40 g fillet ikan kakap, cincang
- 40 g tomat, potong dadu kecil
- 40 g kacang polong
- ½ siung bawang putih, cincang
Cara membuat:
- Rebus beras dengan kaldu atau air bersama dengan ikan kakap, tomat, kacang polong, dan bawang putih. Masak hingga kaldu terserap habis. Angkat.
- Tuang nasi ke dalam panci tim atau pinggan tahan panas. Masak hingga nasi benar-benar lunak. Angkat.
- Tuang nasi tim ke dalam mangkuk makan. Hidangkan segera.
Tips: masak nasi tim dengan api sedang agar nasi matang dengan sempurna dan tidak berkerak atau gosong.
Referensi: Kumpulan Resep MPASI Harian untuk Bayi 6-24 Bulan oleh Budi Sutomo | Ahli Gizi: Ani Hanifah, AMG