Anak Malas Mengunyah Makanan, Begini Cara Mengatasinya!
Author: Annasya
Editor: dr. Dini Astuti Mirasanti, Sp.A
Topik: Malas Mengunyah, MPASI, Tips, Tips Parenting
Ada saja rintangan para orang tua saat anak memasuki masa MPASI, salah satunya makanan yang sudah ada di dalam mulut, tidak dikunyah. Padahal, mengunyah adalah salah satu aktivitas yang berpengaruh untuk latihan otot area mulut dan sekitarnya, kondisi anak yang malas mengunyah perlu diatasi. Nah, ada beberapa cara yang bisa diterapkan untuk mengatasi anak yang malas mengunyah makanan, di antaranya:
- Berikan anak sikat gigi berbulu halus atau sangat lembut untuk berlatih menggigit-gigit.
- Latih anak mengunyah dengan makanan yang mudah larut dengan air liur, misalnya biskuit bayi atau crackers. Hal ini berguna agar si Kecil mendapatkan pengalaman tetapi tidak frustasi dengan makanan yang ia kunyah.
- Apabila anak sudah mampu melakukan poin no. 2, Dadbisa beralih ke makanan yang sangat mudah dikunyah, misalnya telur orak arik yang sangat lembut. Jika anak sudah mampu mengunyahnya, MomDad bisa memberikan makanan yang lebih keras sedikit, misalnya wortel yang dikukus hingga cukup lembut dan selanjutnya dapat diberikan makanan dengan tekstur yang semakin keras.
- Ajarkan anak mengunyah dengan menempatkan makanan di mulut bagian samping (area tumbuhnya gigi geraham) di antara gusi atau gigi atas dan bawah.
- Ajak anak melihat anak lain makan agar dapat menimbulkan keinginannya untuk mengunyah dan selalu dampingi anak agar tidak ada potensi bahaya yang timbul.
Itulah 5 cara yang bisa MomDad coba agar anak kembali semangat makan. Nah, karena kegiatan makan penting dan berpengaruh terhadap tumbuh kembang anak, MomDad perlu konsisten dalam mencoba. Namun, jika anak malas mengunyah sampai mengganggu kondisi kesehatannya, maka perlu dilakukan konsultasi dengan dokter agar dapat diatasi dengan tepat.
Sumber foto: Freepik
Referensi: Royal Children’s Hospital Melbourne. Feeding and eating: chewing practice. https://www.rch.org.au/uploadedFiles/Main/Content/speech/200101