primaku
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu di:
playstoreappstore

Kumpulan Resep Olahan Ayam untuk MPASI Usia 9-11 Bulan

Author: Tim PrimaKu

Topik: MPASI

Ayam adalah salah satu bahan makanan yang menjadi menu favorit MPASI. Tidak hanya mudah diolah, ayam juga merupakan sumber protein yang baik untuk si Kecil, serta kaya akan asam amino, yang berperan sebagai zat pembangun bagi tubuh bayi. Nah, jika punya daging ayam di kulkas, MomDad bisa lho mengolahnya menjadi menu MPASI yang lezat dan bernutrisi dengan mengikuti resep berikut ini!

1. Lemper Ayam

1647241291395-73f64a0c.jpg

Kategori
Makanan utama
Waktu memasak30 - 60 menit
Usia
9-11 bulan
Porsi5 porsi
Fun factsDaging ayam mengandung vitamin B6 yang berperan dalam metabolisme sel dan kesehatan sistem saraf.
Kandungan per porsi

72 kkal energi

4,6 gram karbohidrat

3,7 gram lemak

5 gram protein

0,6 mg zat besi

0,3 mg seng

Bahan:

  • 100 gram nasi ketan matang
  • 75 ml santan
  • 75 gram daging ayam cincang
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • ½ batang serai, memarkan
  • 10 ml minyak jagung untuk menumis
  • Garam & gula secukupnya
  • Daun pisang

Bumbu halus:

  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah bawang merah
  • 1 butir kemiri sangrai
  • Ketumbar secukupnya

Cara membuat:

  • Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan daging ayamcincang,garam, gua,dan serai. Aduk hingga merata.
  • Masukkan santan, daun jeruk, dan daun salam, masak hingga santan terserap dan matang.
  • Ambil ketan, isi dengan daging ayam, lalu bungkus dengan daun pisang.
2. Tim Semur Ayam
1647232188993-773d941f.jpg

Kategori
Makanan utama
Waktu memasak30 - 60 menit
Usia
9-11 bulan
Porsi3 porsi
Fun factsLemak jenuh di daging ayam lebih sedikit jika dibandingkan kandungan lemak jenuh pada daging merah.
Kandungan per porsi

120 kkal energi

13 gram karbohidrat

6,1 gram lemak

4,8 gram protein

0,5 mg zat besi

0,4 mg seng

Bahan:

  • 90 gram nasi
  • 60 gram daging ayam cincang
  • 30 gram tahu putih, cincang
  • 1 ½ sdm wortel parut
  • 2 sdm kecap manis
  • 75 ml kaldu ayam
  • 10 ml minyak jagung, untuk menumis
  • Garam secukupnya

Bumbu halus:

  • 1 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih

Cara membuat:

  • Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan daging ayam cincang.
  • Tambahkan wortel, kecap manis, dan garam secukupnya. Masak kembali.
  • Masukkan nasi, tumis ayam, dan tahu putih ke dalam wadah tahan panas, tambahkan kaldu ayam.
  • Kukus hingga matang dan kaldu terserap.
3. Nasi Tim Ayam Jamur
1647226046313-99d405ab.jpg

Kategori
Makanan utama
Waktu memasak30 - 60 menit
Usia
9-11 bulan
Porsi3 porsi
Fun factsJamur merang memiliki kandungan zinc dan selenium yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh.
Kandungan per porsi

113 kkal energi

10,1 gram karbohidrat

4,8 gram lemak

7,3 gram protein

0,4 mg zat besi

0,4 mg seng

Bahan:

  • 120 gram nasi
  • 60 gram daging ayam, potong dadu
  • 20 gram jamur merang, iris tipis
  • 1 ½ sdm wortel parut
  • ½ sdt minyak wijen
  • 1 sdt kecap manis
  • ½ sdt kecap asin
  • 100 ml kaldu ayam
  • 10 ml minyak kelapa sawit, untuk menumis

Bumbu halus:

  • 1 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • ½ bawang bombai, iris tipis
  • ½ cm jahe
  • Merica secukupnya

Cara membuat:

  • Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daging ayam cincang, wortel, dan jamur.
  • Tambahkan minyak wijen, kecap manis, dan kecap asin, lalu masukkan kaldu.
  • Aduk rata, masak hingga kuah mengental dan matang.
  • Masukkan tumisan ke dalam wadah tahan panas, tumpuk dengan nasi di atasnya, kukus hingga teksturnya sesuai yang diinginkan.
4. Tim Mie Ayam
1647186510848-98b3243a.jpg

Kategori
Makanan utama
Waktu memasak30 - 45 menit
Usia
9-11 bulan
Porsi3 porsi
Fun factsWalaupun mie telur dan mie instan sama-sama terbuat dari terigu, namun dalam pembuatan mie telur diberikan penambahan telur sebagai sumber protein, dan mengandung sekitar 8 gram protein per sajinya.
Kandungan per porsi

150 kkal energi

15 gram karbohidrat

6,8 gram lemak

6,5 gram protein

0,7 mg zat besi

0,8 mg seng

Bahan:

  • 150 gram mie telur, rebus hingga matang
  • 75 gram daging ayam cincang
  • 1 butir telur ayam, kocok lepas
  • 200 ml kaldu ayam
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdt kecap manis
  • 30 gram sawi, iris kecil
  • 10 ml minyak canola
  • Daun seledri, iris halus

Bumbu halus:

  • 1 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih

Cara membuat:

  • Campurkan mie telur yang sudah matang dengan bumbu halus, kecap asin, kecap manis, telur ayam kocok, kaldu ayam, dan daging ayam cincang.
  • Aduk hingga tercampur rata.
  • Tambahkan minyak canola. Masukkan campuran mie ke dalam wadah tahan panas, lalu kukus hingga kaldu terserap mie. Tambahkan irisan seledri dan sawi, lalu kukus kembali hingga matang.
5. Mie Kuah Ayam
1655381531121-5ccb421a.jpg

Kategori
Makanan utama
Waktu memasak30 - 45 menit
Usia
9-11 bulan
Porsi1 porsi
Fun factsDaging ayam mengandung vitamin B6 yang berperan dalam metabolisme sel dan kesehatan sistem saraf.
Kandungan per porsi

182 kkal energi

16,5 gram karbohidrat

8,3 gram lemak

10,4 gram protein

0,9 mg zat besi

0,7 mg seng

Bahan:

  • 25 g mie telur kuning
  • 30 g ayam filet, rebus, suwir halus
  • 15 g daun sawi, potong 2 cm
  • 200 ml kaldu ayam
  • 1 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 siung bawang putih, iris tipis
  • ½ sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:

  • Panaskan minyak. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  • Masukkan mie, ayam suwir, dan sawi. Tuangkan kaldu. Aduk rata.
  • Masak hingga matang. Angkat.
  • Sajikan hangat.
Itu dia lima menu MPASI lezat dan bernutrisi dengan olahan ayam. Dari kelima menu di atas, MomDad mau coba bikin yang mana nih? 

Jika ingin tahu lebih banyak mengenai resep MPASI lainnya, yuk follow @official.primaku di Instagram dan pantau terus artikel terbaru kami melalui aplikasi PrimaKu atau website primaku.com.
Suka dengan resep-resep di atas? Yuk, like dan bookmark artikel ini!

Referensi
  • Hanindita, Meta. 2020. Mommyclopedia: 78 Resep MPASI. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama
  • Menu MPASI 911 6-24 Bulan ke Atas oleh Safira Devina, dr. Conny Tanjung Sp.A(K) & dr. Titis Prawitasari Sp.A(K):  Bunny & Monky
Ilustrasi foto: Shutterstock dan iStock
familyfamily
Baca artikel tumbuh kembang anak di PrimaKu!
Unduh sekarang
playstoreappstore
Rekomendasi Artikel
Lihat semua
cover
Kumpulan Resep MPASI 6-8 Bulan untuk Peningkat Berat Badan
13 Mei 2022
cover
Kumpulan Resep Camilan MPASI 6-8 Bulan untuk Peningkat Berat...
15 Mei 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI 9-11 Bulan untuk Peningkat Berat Badan
17 Mei 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI 9-11 Bulan untuk BB Booster
31 Mei 2022
cover
Kumpulan Resep Camilan MPASI Simpel untuk Usia 6-8 Bulan
11 Jun 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI 6-8 Bulan Berbahan Dasar Kentang
20 Jun 2022
cover
Kumpulan Pertanyaan seputar MPASI yang Kerap Ditanyakan para...
29 Jun 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI Serba Tim untuk Usia 9-11 Bulan
1 Jul 2022
cover
Kumpulan Pertanyaan seputar ASI yang sering Ditanyakan (Part...
4 Jul 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI 9-11 Bulan Berbahan Ikan Kakap untuk BB...
11 Jul 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI 6-8 Bulan dengan Olahan Telur
15 Jul 2022
cover
Kumpulan Resep Bergizi untuk Bekal Makan Siang si Kecil
2 Sep 2022
cover
5 Kumpulan Resep Puding untuk Camilan si Kecil, yuk Dicoba!
18 Okt 2022
cover
Kumpulan Resep MPASI untuk Bantu Redakan Batpil pada Anak
26 Okt 2022
cover
Kumpulan Pertanyaan seputar ASI yang sering Ditanyakan (Part...
1 Nov 2022
cover
Kumpulan Dongeng Persahabatan untuk Ajarkan Kesetiaan
2 Apr 2023
cover
Kumpulan Dongeng Anak tentang Hubungan Baik Persaudaraan
8 Apr 2023
cover
Kumpulan Resep MPASI Serba Tumisan, Harga Ekonomis!
30 Mei 2023
cover
Anti Stunting, Ini Kumpulan Resep MPASI Rekomendasi Kemenkes...
11 Jul 2023
cover
Kumpulan Resep Snack BB Booster untuk Anak Usia 1 Tahun
30 Agu 2023
cover
Kumpulan Resep MPASI yang Dukung Kenaikan BB Anak
17 Nov 2023
primaku
Aplikasi tumbuh kembang anak Indonesia. Didukung penuh oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu
playstoreappstore
© 2023 All rights reserved PRIMAKU, Indonesia
Cari kami di: