Meta PixelResep MPASI: Bubur Lele<!-- --> | Articles | <!-- -->PrimaKu - Pelopor Aplikasi Tumbuh Kembang Anak di Indonesia

Resep MPASI: Bubur Lele

Author: Tim PrimaKu

22 Okt 2024

Topik: Resep MPASI, MPASI, 6-8 bulan

BAHAN:

30 gram atau 2 sdm beras

40 gram daging lele atau ⅓ lele ukuran sedang (ambil dagingnya), cincang halus

10 gram bayam, iris kecil

200 ml kaldu ayam

10 ml atau 2 sdt minyak kelapa untuk menumis

BUMBU HALUS:

1 siung bawang putih

1 buah bawang merah

¼ buah bawang bombai

CARA MEMBUAT:
1.⁠ ⁠Rebus kaldu ayam hingga mendidih di dalam panci, masukkan beras, lalu aduk hingga menjadi nasi lembek.
2.⁠ ⁠Tumis bumbu halus dengan minyak hingga harum, lalu masukkan cincangan lele.
3.⁠ ⁠Tambahkan bayam, lalu masak hingga matang.
4.⁠ ⁠Campur nasi lembek dan tumisan lele, lalu saring sesuai tekstur yang diinginkan.