
Begini lho tahapan literasi anak!
24 Nov 2021
Author: Annasya
12 Okt 2023
Topik: Tinggi Badan, Tips, Mengukur Tinggi Badan
Tinggi badan adalah salah satu indikator kesehatan umum anak. Anak yang tumbuh dengan baik cenderung memiliki tinggi badan yang sesuai dengan perkembangan usianya. Nah, agar tahu apakah si Kecil tumbuh sesuai usianya, pengukuran tinggi badan secara rutin. Nah, mengukur tinggi badan tidak harus dilakukan dengan dokter alias MomDad bisa melakukannya sendiri karena caranya yang mudah. Yuk, simak penjelasan mengenai cara mengukur tinggi badan anak yang tepat di bawah!
Cara Mengukur TB Anak secara Akurat
Mengukur tinggi badan anak secara berkala memungkinkan dokter dan orang tua untuk memantau pertumbuhan anak. Ini dapat membantu mendeteksi gangguan pertumbuhan atau masalah kesehatan lainnya yang mungkin perlu ditangani sejak dini. Well, berikut metode khusus yang perlu diterapkan saat ingin mengukur tinggi badan anak:
MomDad bisa melakukan pemantauan pertumbuhan anak setiap bulan sampai umur 24 bulan dan setiap 3 bulan sampai anak berumur 72 bulan. Nah, agar hasil pengukuran tinggi badan akurat, pastikan agar anak tidak menggunakan alas kaki ketika diukur, pandangan lurus ke depan, dan bagian punggung, pantat, serta tumit menempel di dinding.
Penting untuk diingat bahwa pengukuran tinggi badan yang akurat melibatkan penggunaan peralatan yang sesuai dan teknik yang benar. Peralatan pengukuran harus dikalibrasi dengan baik, dan teknik pengukuran harus konsisten untuk hasil yang dapat diandalkan.
Referensi: Pedoman pelaksanaan Stimulasi, Deteksi, dan Intervensi dini TumbuhKembang Anak di Tingkat Pelayanan Dasar. Kementerian Kesehatan 2022.
24 Nov 2021
16 Mar 2022
25 Mei 2022
25 Mei 2022