primaku
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu di:
playstoreappstore

Panduan Memilih Skincare untuk Anak, Hindari Kandungan Ini!

Author: Marisha A

Editor: dr. Dini Astuti Mirasanti Sp.A

Topik: Skincare, Kulit Bayi, Kesehatan Kulit

Merawat kulit dengan menggunakan produk skincare amat dianjurkan untuk semua orang, tak terkecuali anak-anak. Justru dengan rutin melakukan perawatan kulit sejak dini, saat dewasa, kulit senantiasa sehat dan terjaga dengan baik. Namun, sebagai orang tua, MomDad harus lebih selektif dalam memilih produk skincare yang tepat untuk si Kecil dengan menghindari sederet kandungan berikut.

1. Fragrance atau wewangian

Wangi bayi memang menggemaskan, namun produk dengan kandungan fragrance atau wewangian bisa memicu alergi, dermatitis, hingga masalah pernapasan. MomDad, sebenarnya kulit bayi sudah memiliki wangi khas sendiri, lho! Karena itu, sebisa mungkin hindari produk dengan kandungan fragrance, ya!

2. Paraben

Baby-shampoo.jpg

Paraben digunakan secara luas sebagai preservatif atau bahan pengawet dalam sabun mandi, sampo, pembersih wajah, dan deodoran. Namun, paraben dapat memicu iritasi dan alergi pada anak-anak.

3. Formaldehyde

Bahan satu ini biasa digunakan untuk mencegah pertumbuhan bakteri. Namun, formaldehyde juga bisa memicu alergi dan iritasi, bahkan berbahaya bagi sistem imun.

4. Sodium lauryl sulfate (SLS)/Sodium laureth sulfate (SLES)

skincare-baby.jpg

Lebih dari 90 persen produk sabun mandi dan sampo bayi mengandung sulfat. Hati-hati, sebab SLS dapat mengiritasi mata, kulit, dan paru-paru. Bahan ini terkadang juga tidak cocok dengan bahan kimia lain yang terdapat dalam suatu produk.

5. Pewarna buatan

Kerap diberi label FD&C atau D&C, pewarna buatan dihasilkan dari petroleum atau batu bara yang bisa mengiritasi anak, bahkan menimbulkan alergi. Uni Eropa telah melarang produk dengan pewarna buatan, sementara saat ini masih banyak produsen kecantikan maupun makanan yang masih menggunakannya.

6. Propylene glycol

Biasa ditemukan dalam produk pelembap dan tabir surya, bahan ini merupakan alkohol organik yang digunakan untuk mengondisikan kulit. Namun, bahan ini juga bisa menyebabkan dermatitis dan gatal-gatal, walaupun konsentrasinya tidak sampai dua persen.

7. Sunscreen kimia

Bahan-bahan kimiawi yang terkandung dalam produk sunscreen, seperti benzophenone, avobenzone, PABA, homosalate, dan methoxycinnamate. Bahan-bahan tersebut biasanya bekerja sebagai agen yang menyerap sinar UV, namun seberapa besar penyerapannya tidak diketahui. Pilihlah sunscreen dengan kandungan zinc atau titanium.

Setelah membaca artikel ini, sebaiknya MomDad lebih berhati-hati lagi ya dalam memilih produk skincare untuk si Kecil.

Ingin tahu tips dan informasi lainnya seputar kesehatan si Kecil? Ayo, baca artikel di aplikasi PrimaKu atau kunjungi primaku.com. Selain itu, MomDad bisa juga menonton seluruh tayangan ulang webinar di aplikasi, lho. Tak ketinggalan, follow juga akun Instagram dan TikTok PrimaKu supaya enggak ketinggalan update informasi seputar kesehatan anak dan parenting lifestyle!

Sumber foto: ​Freepik

Artikel ini telah ditinjau oleh Prof. dr. Madarina Julia, Sp.A(K), MPH., PhD.

familyfamily
Baca artikel tumbuh kembang anak di PrimaKu!
Unduh sekarang
playstoreappstore
Rekomendasi Artikel
Lihat semua
primaku
Aplikasi tumbuh kembang anak Indonesia. Didukung penuh oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu
playstoreappstore
© 2023 All rights reserved PRIMAKU, Indonesia
Cari kami di: