Jenis Makanan Ini Bisa Dijadikan Finger Food, Begini Tipsnya!
Author: Dhia Priyanka
Editor: dr. Lucyana Alim Santoso, Sp.A
Topik: Finger Food, MPASI
Umumnya, orang tua dapat mulai memberikan finger food ketika anak sudah mampu memegang makanan dan memasukkannya ke dalam mulut, kemudian mengunyahnya. Kemampuan ini mulai dicapai pada usia anak mendekati 9 bulan. Sebelum mengenalkan finger food, MomDad dapat meningkatkan tekstur makanan anak sesuai usia dan kemampuannya. Mulai dari bubur saring halus, bubur saring kasar, bubur kasar tanpa disaring kemudian finger food. Tak cuma melatih motorik halus, finger food pun bisa meningkatkan kemampuan anak untuk makan tanpa dibantu. Nah, ada berbagai cara untuk memberikan finger food pada anak. Beberapa jenis makanan ini bisa dijadikan finger food untuk si Kecil:
Ketika memberikan finger food pada bayi, MomDad perlu memperhatikan beberapa hal, yaitu:
- Memperkenalkan makanan yang cukup dapat digenggam oleh bayi (biasanya dalam bentuk finger food; makanan seukuran jari orang dewasa).
- Pastikan makanan cukup lembut sehingga mudah hancur di mulut.
- Berikan kebebasan mengeksplor makanannya meskipun suasana makan akan berantakan.
- Pada anak yang baru mulai diberikan finger food pilihlah tekstur yang dapat digenggam namun lumat jika sudah masuk ke mulut bayi, misalnya perkedel, nugget homemade, kentang tumbuk daging, pisang, apel kukus, wortel yang telah dimasak hingga lembek, dan lain-lain.
Penting untuk memperhatikan jenis makanan yang diberikan kepada anak sebagai finger food. Pastikan makanan tersebut aman, mudah dicerna, dan sesuai dengan usia anak ya, MomDad.