
Dampak Jangka Panjang Keterlambatan atau Gangguan Bicara-Bahasa, Hal yang perlu diketahui orangtua
26 Jan 2018
Author: Radhita Rara
21 Okt 2022
Topik: Cegukan, bayi
Cegukan pada orang dewasa tentu sangat mengganggu, sehingga melakukan berbagai cara untuk menghentikan cegukan. Jika bayi yang mengalami hal tersebut, MomDad pun berpikiran hal tersebut akan mengganggu bayi.
Padahal, cegukan bisa jadi salah satu tanda bahwa si Kecil tumbuh secara normal, lho. Namun, dengan catatan cegukan tidak mengganggu kualitas tidur dan napsu makannya. Nah, untuk mengetahui apa saja yang perlu dilakukan MomDad saat si Kecil cegukan, yuk simak beberapa hal ini!
Penyebab cegukan pada bayi?
Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Hal yang Paling sering Ditanyakan seputar Gumoh
Cegukan adalah kontraksi mendadak yang tak disengaja pada otot yang membatasi rongga dada dengan rongga perut (diafragma). Akibatnya, timbul hisapan udara secara mendadak masuk ke dalam paru yang melewati ruang antara pita suara. Kontraksi mendadak tersebut dapat disebabkan oleh makan terlalu cepat, minum terlalu dingin, makan panas atau pedas, tertawa atau batuk terlalu keras.
Cegukan biasanya akan hilang sendiri atau hilang saat si Kecil tidur. Bila cegukan berlangsung terus menerus selama lebih dari satu jam, maka MomDad harus membawa si Kecil ke dokter.
Beberapa hal yang harus dilakukan MomDad saat bayi cegukan
Baca Juga: Apa yang Harus MomDad Lakukan Saat si Kecil Gumoh?
Meski cegukan merupakan reaksi fisik yang normal dan akan hilang sendiri, namun ada beberapa cara yang dapat membantu menghentikan cegukan, yaitu:
Untuk mencegah terjadinya cegukan, ada beberapa hal yang dapat dilakukan, antara lain:
Selain itu, MomDad juga perlu mewaspadai kalau cegukan si Kecil mulai tidak terkendali, terlalu sering, dan terjadi terus menerus sehingga membuatnya tidak nyaman, MomDad bisa berkonsultasi ke dokter, ya. Dengan begitu, dokter akan memberikan pertolongan yang tepat dengan kondisi si Kecil.
MomDad punya pertanyaan seputar kondisi si Kecil? Yuk, tanyakan pada ahli di Forum Tanya Dokter! Pertanyaan MomDad akan dijawab langsung oleh dokter spesialis anak, lho.
Sumber foto: Freepik
Artikel ini telah ditinjau oleh Prof. dr. Madarina Julia, Sp.A(K), MPH., PhD.
26 Jan 2018
29 Jan 2018
15 Mar 2018
24 Des 2021