primaku
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu di:
playstoreappstore

Mengenal Lutut dan Kaki Bengkok pada Bayi

Author:

Topik: bayi

Mengenal Lutut dan Kaki Bengkok pada Bayi

Orang tua sering cemas ketika menyadari kaki atau lutut bayinya bengkok. Tidak sedikit yang datang ke dokter karena keluhan bayinya dengan lutut bengkok. Ada juga mitos yang menyebutkan bahwa lutut bengkok pada bayi akibat tidak dibedong. Apakah lutut bengkok pada bayi normal ? dan  benarkan mitos tersebut?

Tahukah Anda bahwa sebenarnya semua bayi lahir ke dunia dengan lutut bengkok, yaitu kedua tumit saling mendekat dan kedua lutut saling menjauh sehingga terlihat seperti huruf O. Normalnya, bayi terlahir dengan keadaan lutut bengkok sampai usia 3 tahun. Orang tua biasanya menyadari bahwa lutut anaknya bengkok saat anak berusia 12-18 bulan yaitu ketika anak mulai belajar berjalan.

 

 

Nah, jadi jika Anda memiliki bayi dengan lutut bengkok kemungkinan besar merupakan hal yang normal. Namun, ada juga lutut bengkok pada bayi yang disebabkan oleh kelainan medis, misalnya blount disease,cerebral palsy, penyakit riketsia, atau skeletal dysplasia yang membutuhkan penanganan medis lebih lanjut.  Oleh karena itu, orang tua harus mengetahui tanda bahaya lutut bengkok pada bayi. Jika terdapat salah satu tanda bahaya lutut bengkok pada bayi, sebaiknya orang tua datang ke dokter untuk berkonsultasi lebih lanjut.

Apa saja tanda bahaya lutut bengkok pada bayi?

1.     Lutut bayi masih bengkok sampai di atas usia 3 tahun

2.     Bengkok lututnya tidak simetris, yaitu ada sisi baik kanan maupun kiri yang lebih bengkok.

3.     Progresif, yaitu semakin bertambahnya usia, semakin terlihat bengkok. Mengetahui apakah lutut bayi semakin bengkok atau tidak, dapat dilakukan oleh orang tua. Caranya adalah dengan merekam anak saat berjalan. Anak direkam saat berjalan mendekati dan menjauhi orang tuanya. Video berfokus pada gerakan ibu jari kaki, lutut dan panggul. Orang tua sebaiknya merekam cara berjalan anak ini minimal 6 bulan sekali. Anak memakai pampers atau celana pendek saat direkam sehingga terlihat ibu jari dan lututnya.

4.     Lutut bayi terlihat sangat bengkok, yaitu sudut antara tulang paha dan betis lebih dari 15 derajat.

5.     Adanya gangguan aktivitas, misalnya terlihat anak lebih dominan menggunakan kaki kanan.

6.     Lutut bengkok disertai dengan perawakan pendek.

7.     Jika bayi Anda dengan lutut bengkok dan memiliki salah satu tanda bahaya dari 6 hal yang disebutkan di atas disarankan untuk segera berkonsultasi dengan dokter.

 

 

Lalu, benarkah bedong dapat mencegah lutut bengkok pada bayi?

Di atas sudah disebutkan dengan jelas bahwa baik dibedong atau pun tidak, secara normal seluruh bayi lahir dengan lutut bengkok. Jadi, bedong tidak bermanfaat untuk meluruskan lutut. Bedong pada bayi yang terlalu kencang dan kuat justru dapat menyebabkan panggul bergeser. Jika anda sudah terbiasa membedong bayi anda dengan alasan supaya bayi lebih hangat boleh saja asalkan saat dibedong panggul bayi tetap dapat bergerak bebas.

Selain lutut bengkok, pada bayi juga sering ditemui kaki bengkok. Kaki bengkok pada bayi yaitu daerah kaki dari mulai pergelangan kaki hingga ke bawah memutar atau bengkok ke arah dalam. Dalam bahasa medis disebut dengan club foot. Kaki bengkok atau club foot merupakan keadaan yang sudah ada sejak lahir.

Mengapa ada bayi yang lahir dengan kaki bengkok?

Kaki bengkok pada bayi baru lahir bisa merupakan kondisi postural atau bisa juga merupakan kelainan struktural.

Pada clubfoot postural kaki bengkok pada bayi disebabkan oleh karena posisi bayi di dalam rahim si ibu. Biasanya bayi yang lahir sebagai anak pertama dengan ukuran besar. Pada keadaan ini tidak ada kelainan struktural pada kaki bayi. Jika tidak ada kelainan struktural, kaki bengkok akan membaik dalam waktu 2 sampai 3 minggu.

Pada kasus clubfoot yang merupakan kelainan structural dibutuhkan pertolongan medis. World Health Organization (WHO) telah menyatakan bahwa penatalaksaan structural clubfoot yang mengikuti metode Ponseti dapat mencapai angka keberhasilan 98% bila dilakukan secara dini, dilakukan oleh dokter yang kompeten, tidak ada gangguan tumbuh kembang dan dilakukan dengan melaksanakan seluruh protokal metode Ponseti dengan paripurna. Protokol Ponseti adalah koreksi kelainan bentuk pada kaki depan dan tengah dengan menggunakan gips serta bila perlu melakukan operasi dengan sayatan 1 cm untuk koreksi kaki belakang. Protokol Ponseti juga mensyaratkan pemakaian sepatu Dennis Browne selama 23 jam pada 3 bulan pertama dan pemakaian sepatu Dennis Browne selama 12 jam sejak usia 4 bulan sampai 4 tahun. Pemakaian sepatu 12 jam artinya sepatu hanya dipakai malam hari si anak tidur, sedangkan siang hari si anak bebas beraktifitas tanpa sepatu khusus.

 

 

Bagaimana cara membedakan kaki bengkok pada bayi yang disebabkan oleh kelainan struktur dan yang bukan karena kelainan struktur?

Pada kaki bengkok akibat posisi dalam rahim, ketika telapak kaki bayi disentuh dengan halus atau dirangsang maka bengkoknya akan berkurang sedangkan pada kelainan struktur, bengkok tidak akan berkurang walaupun diberikan rangsangan pada telapak kaki bayi.

 

Penulis          : Dr.Lina Ninditya

Narasumber : DR.Dr.Aryadi Kurniawan,Sp.OT (K)

*tulisan berdasarkan wawancara dengan DR.Dr.Aryadi Kurniawan,Sp.OT(K) pada tanggal 7 Juni 2016 di Departemen Orthopedi dan Traumatologi RSCM.

familyfamily
Baca artikel tumbuh kembang anak di PrimaKu!
Unduh sekarang
playstoreappstore
Rekomendasi Artikel
Lihat semua
cover
Mengenal Hepatitis A pada Anak
22 Jul 2017
cover
Mengenal Gejala Saluran Cerna Akibat Alergi Protein Susu Sap...
7 Agu 2017
cover
Mengenal Tanda Lahir Bayi
26 Jan 2018
cover
Mengenal Hepatitis A pada Anak
28 Jan 2018
cover
Mengenal Tangisan Bayi
28 Jan 2018
cover
Mari Mengenal Malaria
29 Jan 2018
cover
Mengenal Osteogenesis Imperfecta, Kelainan Tulang Rapuh dan ...
5 Feb 2018
cover
Mengenal Penyakit Ginjal Kronis pada Anak
5 Feb 2018
cover
Mengenal “Multisystem Development Disorder”
6 Feb 2018
cover
Mengenal Disleksia
28 Feb 2018
cover
Mengenal Thalassemia
14 Mar 2018
cover
Mengenali Demam Tifoid
15 Mar 2018
cover
Mengenal Gangguan Perkembangan Koordinasi Pada Anak
23 Mar 2018
cover
Mari mengenal kolik pada bayi!
19 Nov 2021
cover
Mengenal Perkembangan Anak Usia 1-2 Tahun
22 Jan 2022
cover
Mengenal Eksim dan Cara Perawatan Kulit yang Tepat
3 Feb 2022
cover
Mengenal Gondongan pada Anak
4 Feb 2022
cover
Mengenal Penyebab Down Syndrom pada Anak
21 Mar 2022
cover
Mengenal Gejala dan Cara Penanganan Asma pada Anak yang Perl...
5 Mei 2022
cover
Mengenal Ciri hingga Cara Pencegahan Stunting dan Gizi Buruk
20 Mei 2022
cover
Mengenal Metode Montessori untuk Anak Usia Dini
29 Mei 2022
cover
Mengenal Money Parenting, Cara untuk Mengajarkan Tanggung Ja...
4 Jun 2022
cover
Mengenal Sleep Hygiene dan Cara Menerapkannya pada si Kecil
15 Jun 2022
cover
Mengenal Natal Teeth, Adanya Gigi pada Bayi yang Baru Lahir
21 Jun 2022
cover
Mengenal Maureen Hitipeuw, Sosok yang Merangkul Sesama Ibu T...
18 Jul 2022
cover
Mengenal Probiotik, Kandungan yang Baik untuk Atasi Gangguan...
21 Jul 2022
cover
Mengenal Montessori Lebih Dalam Langsung dari Ahlinya, Damar...
23 Jul 2022
cover
Mengenal Kolik, Kondisi Bayi Menangis Tanpa Sebab yang Sulit...
29 Jul 2022
cover
Mengenal Tongue Tie, Benarkah Bikin Bayi Sulit Menyusu?
3 Agu 2022
cover
Mengenal Fase Terrible Two, Saat Anak Beranjak Usia 2 Tahun
10 Agu 2022
cover
Mengenal Jenis-Jenis Gangguan Makan pada Anak
16 Agu 2022
cover
Mengenal Warna Urine Bayi untuk Ketahui Kondisi Kesehatannya
16 Agu 2022
cover
Mengenal Pica Eating, Gangguan Makan pada Anak
17 Agu 2022
cover
Mengenal Tortikolis, Posisi Kepala Bayi yang Miring ke Satu ...
19 Agu 2022
cover
Ingin Mengenalkan Emosi pada si Kecil? Yuk, Lakukan Hal Ini!
4 Sep 2022
cover
Mengenal Growth Spurt, Lonjakan Pertumbuhan pada Bayi
6 Sep 2022
cover
Mengenal Fluoride pada Pasta Gigi, Amankah Jika Tertelan si ...
13 Sep 2022
cover
Mengenal Tanda Lahir yang Berbahaya pada Bayi
14 Sep 2022
cover
Mengenal Cerebral Palsy, Gangguan yang Memengaruhi Kemampuan...
6 Okt 2022
cover
Catat, Ini Tips Mengenalkan Berbagai Rasa pada si Kecil!
14 Okt 2022
cover
Mengenalkan Rupiah pada Anak, Begini Caranya!
23 Okt 2022
cover
Manfaat Mengenalkan Berbagai Tekstur Makanan pada Bayi
24 Okt 2022
cover
Mengenal Sindrom Biru pada Bayi, Apa Gejala dan Penyebabnya?
25 Okt 2022
cover
Mengenal Nursing Strike, Saat Bayi Menolak ASI
23 Nov 2022
cover
Yuk, Waspadai Gangguan Ginjal pada Anak dengan Mengenal Tand...
25 Nov 2022
cover
Mengenal Gangguan Proses Bicara pada Anak
28 Nov 2022
cover
Mengenal Childhood Eye Problems, Gangguan Penglihatan pada A...
2 Des 2022
cover
Mengenal Arti Logo pada Kemasan Obat
6 Des 2022
cover
Mengenal Kondisi Sleepy Eater pada Bayi Newborn
14 Des 2022
cover
Mengenal Threenager, Fase di Mana Anak Sulit Diatur
28 Des 2022
cover
Mengenal Pertumbuhan Janin Terhambat yang Perlu Diwaspadai!
7 Jan 2023
cover
Mengenal Ciri Toxic Parent, Apakah MomDad Salah Satunya?
11 Feb 2023
cover
Kapan Anak dapat Mengenal Warna?
18 Mar 2023
cover
Stimulasi Bayi Usia 12-18 Bulan: Mengenal Anggota Keluarga
26 Mar 2023
cover
Stimulasi Bayi Usia 9-12 Bulan: Mengenalkan Kegiatan
15 Apr 2023
cover
Mengenal Tanda Lapar & Kenyang Bayi Sesuai Usia
18 Mei 2023
cover
Begini Cara Mengenalkan Makanan Baru pada Anak
4 Jul 2023
cover
Mengenal Gentle Parenting, Pola Asuh yang Memperkuat Bonding
14 Jul 2023
cover
Begini Cara Mengenalkan Warna pada Anak
16 Jul 2023
cover
Mengenal Zat Besi Heme & Non-Heme, sudah Tahu Bedanya?
24 Jul 2023
cover
Mengenal Kolostrum yang Sangat Penting untuk Bayi Newborn
7 Agu 2023
cover
Stimulasi Bicara: Mengenalkan Suara Binatang
13 Agu 2023
cover
Mengenal Positive Discipline, Kunci Sukses Membimbing Perila...
19 Sep 2023
cover
Stimulasi Kognitif: Mengenal Bentuk, Tekstur & Rasa
1 Okt 2023
cover
Begini Cara Mengenal Bayi Newborn Tumbuh Sehat
23 Okt 2023
cover
Mengenal Fimosis, Kelainan Penis pada Bayi Laki-Laki sebelum...
9 Nov 2023
cover
Mengenal Perkembangan Sosial Emosional Anak di Usia Dini
21 Nov 2023
cover
Mengenal Kurang Energi Protein (KEP), Berisiko Malnutrisi p...
13 Des 2023
cover
Mengenal Masa Phallic, saat Anak Mulai Suka Memegang Area Ge...
21 Des 2023
cover
Mengenal Sensory Food Aversion, Gangguan Makan yang Bikin BB...
7 Apr 2024
cover
Mengenal Tanda Green Flag Anak yang Gizinya Terpenuhi
22 Jun 2024
cover
Mengenal Preferensi Rasa pada Anak Sesuai Usia
25 Jun 2024
primaku
Aplikasi tumbuh kembang anak Indonesia. Didukung penuh oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI)
Mitra resmi kami:
kemenkesidaibkkbn
Unduh PrimaKu
playstoreappstore
© 2023 All rights reserved PRIMAKU, Indonesia
Cari kami di: