Bayi Mandi Malam bikin Tidurnya Nyenyak, Benarkah?
Author: Fauziah Sabtuanisa
Editor: dr. Lucyana Alim Santoso, Sp.A
Topik: Bayi Newborn, Mandi
Kapan biasanya MomDad memandikan si Kecil? MomDad bisa memandikan si Kecil kapan saja asalkan tidak mengganggu waktu tidur dan makannya. Di Indonesia, pagi dan sore hari merupakan waktu paling umum untuk memandikan anak. Namun, ada rumor yang menyebutkan kalau memandikan bayi di malam hari bisa membuat tidurnya lebih nyenyak. Benarkah?
Dampak memandikan bayi pada malam hari
Memandikan bayi pada malam hari kerap kali dianggap bisa membuat sakit atau masuk angin. Nyatanya, bayi yang dimandikan pada malam dapat membuatnya menjadi lebih tenang dan bahkan bisa membantunya tidur lebih cepat.
Umumnya, tubuh diatur mengikuti irama sirkadian, yaitu suatu proses internal dan alami yang mengatur siklus tidur-bangun tubuh yang diulangi setiap 24 jam. Selain itu, suhu tubuh juga merupakan komponen penting dalam siklus tidur-bangun seseorang.
Jadi, tubuh akan mengalami peningkatan suhu pada sore hari dan akan turun hingga di titik terendah saat seseorang tidur. Oleh sebab itu, mandi air hangat dengan suhu sekitar 38°C – 40°C sebelum jam tidur dapat membantu menurunkan suhu tubuh, sehingga ini akan membantu seseorang merasa rileks dan bersiap untuk tidur setelah mandi.
Penelitian meta analisis menemukan bahwa, mandi air hangat yang dilakukan 1-2 jam sebelum tidur akan mempercepat waktu untuk tertidur sebanyak 10 menit. Momdad dapat memandikan bayi dengan air hangat dalam 1-2 jam sebelum jam tidurnya tiba. Contohnya, jika bayi biasanya tidur jam 7.30 malam, maka MomDad dapat memandikannya di jam 5.30-6.30 sore. Hal ini dapat membuat tidur bayi menjadi lebih cepat dan nyenyak dari biasanya.
Manfaat lain dari mandi malam
Dilansir dari babyology, memandikan bayi di malam hari memiliki banyak manfaat yang tersembunyi, di antaranya:
- Mandi di malam hari menjadi waktu yang tepat untuk memelihara hubungan keluarga, mendorong kesehatan, kebahagiaan, dan perkembangan bayi menjadi lebih pintar.
- Meningkatkan bonding atau ikatan emosional antara MomDad dan bayi.
- Saat MomDad memandikan si Kecil bisa sekalian melatih dan mendorong perkembangan bahasanya.
- Menjadikan quality time atau waktu santai bersama si Kecil.
Itulah penjelasan mengenai bayi mandi malam. Nah, biasanya MomDad memandikan si Kecil jam berapa?
MomDad mau share informasi atau pertanyaan seputar tumbuh kembang bersama orang tua lainnya? Yuk, ceritakan pengalaman MomDad di Forum Tumbuh Kembang! Selain itu, MomDad juga bisa bertanya seputar kesehatan si Kecil dan akan dijawab langsung oleh ahli, lho.
Referensi:
- Shahab Haghayegh, Sepideh Khoshnevis, Michael H. Smolensky, Kenneth R. Diller, Richard J. Castriotta. Before-bedtime passive body heating by warm shower or bath to improve sleep: A systematic review and meta-analysis. Sleep Medicine Reviews, 2019; 46: 124 DOI: 10.1016/j.smrv.2019.04.008
- https://www.sciencedaily.com/releases/2019/07/190719173554.htm
- https://babyology.com.au/baby/care/5-brilliant-benefits-of-baby-bath-time/
Artikel ini telah ditinjau oleh Prof. dr. Madarina Julia, Sp.A(K), MPH., PhD